Itel tak pernah menjadi perusahaan ponsel yang berpegang teguh pada tradisi seperti yang lain. Misalnya saja Seri S yaitu Itel S23 dan Itel S23+ sempat dipersepsikan menjadi lini andalan mereka. Namun ketika muncul Itel P55 5G, kedua seri S itu terkesan tak ada apa-apanya. Itel P55 5G adalah komitmen Itel dalam memasuki pasar ponsel kelas menengah. Simak terus ulasan Hp Itel P55 5G dengan fitur yang menarik berikut ini.
Desain dan Display
Bodi Itel P55 5G sudah menggambarkan desain ponsel dengan harga terjangkau. Frame dan kesingnya diproduksi dari bahan plastik namun terkesan cukup solid dengan finishing yang tak asal-asalan. Tanpa ada sertifikasi IP, sehingga pengguna mesti berhati-hati dengan debu dan cipratan air ketika menggunakannya. Konsumen diberikan dua pilihan warna menarik yaitu Galaxy Blue dan Mint Green.
Mungkin bagian ini bisa dianggap sebagai kekurangan Itel P55 5G. Ponsel yang satu ini hanya mengusung panel layar dari jenis IPS-LCD berukuran 6,6 inch dengan resolusi hanya 720p. Ini memang panel layar yang disesuaikan dengan harganya. Meski begitu, untuk sebuah smartphone entry-level, visual layar yang dihasilkan sudah cukup baik dan bahkan sudah mendukung refresh rate hingga 90Hz.
Performa
Smartphone yang satu ini dibekali dengan MediaTek Dimensity 6080. Dimensity 6080 pada intinya merupakan prosesor MediaTek Helio G99 namun sudah ditambahkan fitur 5G. Itu merupakan chipset kelas menengah bawah yang cukup solid yang sejajar kemampuannya dengan Helio G95, G96, G99, Snapdragon 720G, atau Snapdragon 732G. Untuk RAM-nya disediakan RAM LPDDR4x yang kapasitasnya 4GB atau 6GB yang memadai untuk pemakaian sedang sampai berat.
Secara kemampuan, Itel P55 5G dengan MediaTek Dimensity 6080 sudah sangat nyaman ketika digunakan memainkan beberapa game seperti Genshin Impact, eFootball Mobile, Call of Duty Mobile, Asphalt 9 dan PUBG Mobile. Bahkan beberapa review menyebutkan jika performa Itel P55 5G ini nyaris setara dengan beberapa merek ponsel kenamaan seperti : Redmi Note 13 5G, Tecno Pova 5 Pro, Tecno Pova 6 Pro, Poco X6 Neo, ataupun Infinix Note 30 5G.
Kamera
Ada tiga kamera dimiliki Itel P55 5G ini. Di area belakang, pengguna disuguhkan kamera utama 50MP dan kamera depth. Kamera utama mampu menghasilkan gambar yang cukup bagus ketika kondisi pencahayaan cukup terang. Namun kamera kedalaman adalah tren yang sudah tidak ada lagi dari tahun 2021. Prosesor Dimensity 6080 dapat merekam video 1080p@60fps dengan begitu bagus, hanya saja di perangkat ini pihak produsen malah membatasinya hanya sampai 30fps. Di area depan, ditemukan kamera 8MP untuk aksi selfie. Disediakan pula berbagai fitur pendukung diantaranya fitur untuk menghaluskan dan mencerahkan wajah, emoji, dll.
Baterai
Pastinya banyak konsumen yang menginginkan perangkat mereka memiliki baterai dengan kapasitas lebih besar dari kebanyakan. Namun pihak produsen malah memilih untuk tetap mengadopsi baterai Itel P55 5G dengan kapasitas 5000mAh. Di samping itu, cuma ada fitur fast charge 18W dimana untuk sekarang ini fast charger 33W sudah sangat murah dan didukung oleh berbagai chipset kelas menengah baru.
Konektivitas
Itel P5 5 5G support berbagai jaringan seluler mulai dari 2G sampai 5G sehingga untuk penggunaan jangka panjang akan cukup pas. Ponsel Itel terbaru ini juga mensupport Bluetooth 5.1 dan WiFi 5. Mengadopsi port USB-C yang memfasilitasi koneksi OTG (untuk mencolokkan periferal) ditambah jack 3,5mm untuk audio in maupun out.
Harga
Kapan lagi bisa mendapatkan ponsel Android terbaru yang sudah mendukung jaringan 5G dengan harga sejutaan. Harga Itel P55 5G varian RAM 6GB dan ROM 128GB ditawarkan hanya Rp.1.425.000 saja di beberapa marketplace tanah air termasuk di Shopee dan Tokopedia.